Cara Menemukan Visi Anda (3)

Nov 28, 2022

‘Firman Tuhan kepadanya dalam suatu penglihatan.’ Kis 9:10 

Mungkin Anda berpikir karena Anda belum pernah ke sekolah Alkitab bahwa Tuhan tidak akan pernah memberikan visi kepada orang seperti Anda. Tapi Anda akan keliru.

Alkitab mengatakan: ‘Di Damsyik ada seorang murid Tuhan bernama Ananias. Firman Tuhan kepadanya …”Ananias!” …Firman Tuhan: “Mari, pergilah ke jalan yang bernama Jalan Lurus, dan carilah di rumah Yudas seorang dari Tarsus yang bernama Saulus. …Jawab Ananias: “Tuhan, dari banyak orang telah kudengar tentang orang itu, betapa banyaknya kejahatan yang dilakukannya terhadap orang-orang kudus-Mu di Yerusalem. Dan ia datang kemari dengan kuasa penuh dari imam-imam kepala untuk menangkap semua orang yang memanggil nama-Mu.” Tetapi firman Tuhan kepadanya: “Pergilah, sebab orang ini adalah alat pilihan bagi-Ku untuk memberitakan nama-Ku kepada bangsa-bangsa lain serta raja-raja dan orang-orang Israel. Aku sendiri akan menunjukkan kepadanya, betapa banyak penderitaan yang harus ia tanggung oleh karena nama-Ku.” Lalu pergilah Ananias ke situ dan masuk ke rumah itu. Ia menumpangkan tangannya ke atas Saulus, katanya: “Saulus, saudaraku, Tuhan Yesus, yang telah menampakkan diri kepadamu di jalan yang engkau lalui, telah menyuruh aku kepadamu, supaya engkau dapat melihat lagi dan penuh dengan Roh Kudus.” Dan seketika itu juga seolah-olah selaput gugur dari matanya, sehingga ia dapat melihat lagi. Ia bangun lalu dibaptis. Dan setelah ia makan, pulihlah kekuatannya.’ (Kis 9:10–19)

Dan siapa sebenarnya Ananias itu? Orang yang tepat, di tempat yang tepat, pada waktu yang tepat, dengan sikap yang benar! Dan Allah memakai dia untuk memimpin rasul Paulus kepada Kristus. Cukup mengesankan, ya? Namun yang menarik adalah: setelah itu, Ananias tidak pernah disebutkan lagi dalam Kitab Suci.

Intinya: dia adalah 'bukan siapa-siapa' yang memainkan peran kunci dalam rencana Tuhan. Dan jika Tuhan memberi Ananias sebuah penglihatan dan sangat memakainya—Dia akan melakukan hal yang sama untuk Anda.

SoulFood: Yos 5:1 – 8:29, Yoh 14:1-14, Maz 2, Ams 28:25-28

Renungan Hari Ini [The Word for Today] is authored by Bob and Debby Gass and published under licence from UCB International Copyright ©

You can read more Testimonies here…

Many Uses One Source

Many Uses One Source

We received the following Testimonies from Tomu who leads UCB Fiji... WOMENS PRAYER GROUP The devotional has inspired countless people who use them...

Enriched by The Word for Today

Enriched by The Word for Today

We received the following testimony from the Message of Hope team in Nepal... My name is Sanjiv Shah, and I am a member of Experiences Church...

Testimony: Ps Suman Raut

Testimony: Ps Suman Raut

We received the following testimony from the Message of Hope team in Nepal... This is a great testimony from Pastor Suman in Jumla. You can read...

New Station Lospalos

New Station Lospalos

  We are very excited about the amazing work that the team in UCB Timor-Leste is doing in terms of installing and making available new stations...